Quantcast
Channel: Banyuwangi Tour
Viewing all articles
Browse latest Browse all 28

Jadwal Banyuwangi Underwater Festival 2016

$
0
0
Banyuwangi Underwater Festival 2016

Banyuwangi Underwater Festival 2016

Banyuwangi Underwater Festival. Banyuwangi sebagai kabupaten paling ujung timur dari pulau Jawa ini memang mempunyai potensi alam yang masih natural. Banyak ragam wisata mulai wisata gunung sampai wisata air yang sampai sekarang masih dieksplorasi oleh pemerintah daerah setempat demi membangun Banyuwangi terutama disektor pariwisata.

Beragam event secara terprogram diluncurkan sebagai sarana promosi pariwisata Banyuwangi dimata internasional, seperti katakanlah event Tour de Ijen yang baru-baru ini dihelat. Para peserta berasal dari 21 negara mengikuti acara tersebut dan terdiri dari lokal maupun mancanegara. Event tersebut termasuk sukses digelar dan diprediksi oleh beberapa kalangan bakal menaikkan perekonomian penduduk Banyuwangi.

Jadwal Banyuwangi Underwater Festival 2016

Pada tahun 2016 pemerintah Banyuwangi kembali meluncurkan sebuah event unik, diberi tajuk Banyuwangi Underwater Festival 2016. Rencananya event tersebut digelar pada tanggal 21 - 22 Mei 2016. Festival tersebut diperkenalkan sebagai upaya untuk mempromosikan kekayaan bawah laut (underwater) Banyuwangi dimana tempat tersebut dapat menjadi tempat snorkeling dan diving favorit pengunjung seperti di Pantai Bangsring, Pulau Tabuhan, dan Teluk Banyu Biru.


Dalam event Banyuwangi Underwater Festival 2016 akan diselenggarakan juga lomba foto bawah laut untuk memotret keindahan laut Banyuwangi. Hal itu berhubungan dengan keindahan laut Banyuwangi lengkap dengan pasir bersih dan putih, mempunyai terumbu karang dengan beragam bentuk serta warna air pantai bergradasi.

Selain itu, dalam festival ini pihak penyelenggara juga akan melakukan sosialisasi kepada masyarakat terutama di wilayah pesisir Banyuwangi yang berisi tentang konservasi wilayah pantai seperti penanaman terumbu karang sebagai modal pembangunan wilayah Banyuwangi terutama dari sektor perairan. Anas juga telah memberikan apresiasi bagus untuk nelayan dipesisir Pantai Bangsring yang telah melakukan terobosan konservasi laut dengan menanam terumbu karang di sekitar pantai.

Demikian informasi Banyuwangi Underwater Festival 2016, semoga bisa menjadi referensi anda untuk berwisata ke Banyuwangi. Untuk harga serta pemesanan paket wisata Banyuwangi lainnya silakan menghubungi kontak kami.


Banyuwangi Underwater Festival 2016


Viewing all articles
Browse latest Browse all 28

Trending Articles